Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil Finlandia vs Prancis di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa: Les Blues Menang Meyakinkan

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Rabu, 17 November 2021 |05:01 WIB
Hasil Finlandia vs Prancis di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa: Les Blues Menang Meyakinkan
Timnas Prancis menang 2-0 atas Finlandia. (Foto: REUTERS/Gonzalo Fuentes)
A
A
A

HASIL Finlandia vs Prancis di laga pamungkas Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa sudah diketahui. Hasilnya, Les Blues –julukan Prancis – menang 2-0 atas Finlandia.

Gol-gol Prancis dalam laga ini dilesakkan Karim Benzema pada menit 66 dan Kylian Mbappe (76’). Berkat kemenangan ini, Prancis mengoleksi 18 angka dan keluar sebagai juara Grup I. Sebelumnya, Prancis sudah memastikan lolos ke Piala Dunia 2022.

Timnas Prancis

(Mbappe cetak satu dari dua gol Prancis ke gawang Finlandia)

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Bermain sebagai tim tamu, pasukan Didier Deschamps langsung tampil menekan sejak menit awal pertandingan. Terbukti di menit kelima mereka nyaris menjebol gawang Finlandia. Akan tetapi, tendangan Diaby masih terlalu lemah.

Lalu di menit ke-20, Antoine Griezmann mendapatkan peluang usai berhasil memanfaatkan kemelut di kotak penalti Finlandia. Namun, lagi-lagi tendangannya masih melebar ke sisi kanan gawang.

Prancis terus tampil menyerang hingga akhirnya mendapat peluang kembali di menit ke-28 lewat tendangan jarak jauh Kylian Mbappe. Sayangnya tendangan tersebut masih melenceng tipis ke sisi kanan gawang yang dijaga Hradecky.

Meski terus tertekan, bukan berarti kubu tun rumah tidak bisa mengancam gawang Prancis. Pasalnya di menit ke-30, striker andalan mereka, Teemu Pukki, melakukan tendangan keras di dalam kotak penalti Les Bleus. Namun, tendangannya masih bisa diselamatkan dengan baik oleh Lloris.

Memasuki menit ke-35, Finlandia mulai mendapatkan tempo permainan. Kali ini mereka kerap kali dapat merangsek masuk ke barisan pertahanan Prancis. Memasuki lima menit akhir waktu normal, Finlandia terus menggempur gawang Lloris.

Akan tetapi, masih belum juga berbuah gol. Hingga peluit panjang babak pertama dibunyikan skor kacamata alias 0-0 pun tidak berubah.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement