Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Juventus vs Fiorentina, Massimiliano Allegri Akui Tak Takut dengan Ketajaman Dusan Vlahovic

Tino Satrio , Jurnalis-Sabtu, 06 November 2021 |10:32 WIB
Juventus vs Fiorentina, Massimiliano Allegri Akui Tak Takut dengan Ketajaman Dusan Vlahovic
Juventus siap sambut Fiorentina. (Foto: Reuters)
A
A
A

TURIN - Juventus akan berjumpa Fiorentina di laga pekan ke-12 Liga Italia 2021-2022 pada Minggu 7 November 2021 pukul 00.00 WIB. Hal itu berarti Juventus akan ditantang salah satu striker tersubur di Liga Italia saat ini, yakni Dusan Vlahovic.

Menurut arsitek asal Italia itu, Vlahovic adalah tipikal striker yang kuat dan berbahaya. Pasalnya, ia sudah memperhatikan cara bomber asal Serbia itu merusak pintu pertahanan untuk membuat gol.

Kendati begitu, Allegri tak terlalu khawatir. Pasalnya, Allegri sangat percaya dengan kualitas para pemain bertahannya, seperti Leornado Bonucci dan kawan-kawan.

Baca Juga: Prediksi Juventus vs Fiorentina di Pekan Ke-12 Liga Italia 2021-2022

Dusan Vlahovic

Dengan begitu, Allegri yakin anak asuhnya bisa menghentikan laju dari Vlahovic. Jadi, Allegri tak taku sama sekali dengan ketajaman Vlahovic yang kini bertengger di posisi kedua dalam daftar top skor Liga Italia 2021-2022 berkat delapan golnya.

"Anda dapat melihat pemain beraksi, tetapi sulit untuk menilai mereka jika Anda tidak melihat mereka berlatih. Vlahovic adalah pemain yang kuat, Anda bisa melihatnya dari gol-golnya," kata Allegri dikutip dari Football Italia, Sabtu (6/11/2021).

"Namun, kami memiliki bek yang hebat, jadi saya tenang," sambungnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement