Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tanpa Lionel Messi, Cristiano Ronaldo Masih Bisa Bersinar di Liga Champions 2021-2022

Ramdani Bur , Jurnalis-Rabu, 03 November 2021 |12:02 WIB
Tanpa Lionel Messi, Cristiano Ronaldo Masih Bisa Bersinar di Liga Champions 2021-2022
Cristiano Ronaldo bisa cetak gol di Liga Champions meski Lionel Messi absen. (Foto: REUTERS/Alberto Lingria)
A
A
A

TANPA seorang Lionel Messi, Cristiano Ronaldo nyatanya masih bisa bersinar di Liga Champions 2021-2022. Terbukti dini hari tadi, Cristiano Ronaldo mencetak dua gol sekaligus memaksa Manchester United bermain 2-2 kontra Atalanta di matchday keempat Grup F Liga Champions 2021-2022, Rabu (3/11/2021).

Sebelumnya, ada ujar-ujar mengatakan, Cristiano Ronaldo baru bisa mencetak gol jika Lionel Messi mencetak gol. Sekadar informasi, di matchday kedua dan ketiga fase grup Liga Champions 2021-2022, Lionel Messi dan sang klub, PSG, selalu bermain lebih dulu ketimbang Cristiano Ronaldo serta Manchester United.

Cristiano Ronaldo

Di matchday kedua, Lionel Messi mencetak satu gol sekaligus membantu PSG menang 2-0 atas Manchester City. Keberhasilan Lionel Messi merobek gawang Manchester City membuat Cristiano Ronaldo tak mau kalah.

Selang sehari dari laga PSG vs Manchester City, Cristiano Ronaldo mencetak gol kemenangan 2-1 Manchester United atas Villarreal. Berkat kemenangan ini, asa Manchester United untuk lolos ke 16 besar terbuka, setelah sebelumnya tumbang 1-2 dari Young Boys di laga pertama.

Kemudian pada matchday ketiga, PSG lagi-lagi main duluan. Kali ini, PSG menang 3-2 atas RB Leipzig. La Pulga –julukan Lionel Messi – pun menjadi bintang kemenangan PSG lewat dua gol yang dicetak.

BACA JUGA: Cristiano Ronaldo Jadi Pahlawan Man United Lagi, Solskjaer: Dia seperti Michael Jordan

Sehari berselang, giliran Manchester United menjamu Atalanta. Ternyata, keberhasilan Lionel Messi mencetak dua gol memotivasi Cristiano Ronaldo untuk tampil garang di laga kontra La Dea –julukan Atalanta.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement