Barcelona akan menjalani pekan yang cukup sulit minggu ini. Setelah menghadapi Valencia, mereka akan berhadapan dengan Dinamo Kyiv di Liga Champions untuk meraih tiga poin pertama.

Setelah itu, pasukan Ronald Koeman akan melewati pekan yang sangat sulit. Sebab, mereka akan melawan rival abadi mereka, Real Madrid di Liga Spanyol.
Sementara itu, Barcelona duduk di posisi tujuh dengan koleksi 15 poin di klasemen -sementara Liga Spanyol 2021-2022. Sementara Valencia berada dua peringkat di bawah Blaugrana dengan sembilan poin.
(Rachmat Fahzry)