Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ander Herrera Cetak 2 Gol, PSG Unggul 2-0 atas Clermont di Babak Pertama

Djanti Virantika , Jurnalis-Sabtu, 11 September 2021 |23:18 WIB
Ander Herrera Cetak 2 Gol, PSG Unggul 2-0 atas Clermont di Babak Pertama
Laga PSG vs Clermont. (Foto: Reuters)
A
A
A

PARIS – Laga babak pertama Paris Saint-Germain (PSG) vs Clermont Foot dalam lanjutan Liga Prancis 2021-2022 telah berakhir. PSG untuk sementara unggul 2-0 atas Clermont.

Bermain di Stadion Parc der Princes, Sabtu (11/9/2021) malam WIB, dua gol PSG dicetak oleh Ander Herrera. Tepatnya, dia mencetak gol tersebut pada menit 20 dan 31.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

PSG mampu menguasai bola sejak awal laga. Mereka sudah memberi serangan berbahaya ke gawang Clermont sejak awal laga. Salah satunya didapat pada menit lewat serangan kilat Kylian Mbappe. Tetapi sayang, bek Clermont dengan mudah mengambil bola.

PSG vs Clermont

Mendapati kondisi ini, Clermont tak tinggal diam. Mereka juga menyusun serangan balik. Pada menit ke-16, Dossou memasukkan bola ke kotak PSG dan berharap menemukan salah satu rekan setimnya untuk meneruskan bola. Tetapi, PSG membloknya.

Alih-alih mencetak gol, tim tamu justru kebobolan pada menit ke-20. Berawal dari umpan Draxler dari sisi kanan. Bola bisa diselamatkan oleh Desmas, tetapi bola rebound disabet Herrera di tengah kotak yang dengan tenang menyundulnya hingga bola bersarang tepat ke gawang Clermont.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement