JAKARTA - Bali United akan menghadapi Barito Putera pada pertandingan kedua Liga 1 2021-2022. Menjelang pertandingan, Stefano Cugurra alias Teco menyatakan bahwa skuad Serdadu Tridatu memiliki waktu yang sangat cukup untuk melakoni laga.
Bali United pada pertandingan pertama dengan meraih kemenangan atas Persik Kediri dengan skor akhir 1-0. Kini pada laga pekan kedua, mereka akan melawan Barito Putera Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (11/9/2021) 1.15 WIB.

Jelang laga tersebut, Teco mengaku anak asuhnya sudah siap lakoni laga tersebut. Meskipun Barito Putera memiliki kedalaman skuad dan pelatih bagus, menurutnya skuadnya diuntungkan dengan waktu persiapan yang lebih lama.
Baca juga: Bali United Datangkan Eber Bessa dari Brasil sebagai Pengganti Diego Assis
"Kami punya waktu persiapan yang sangat cukup. Sehingga kami dapat mempersiapkan melawan Barito Putera," ucap Teco dalam konferensi pers virtual, Jumat (10/9/2021).
Baca juga: Soal Status Stefano Cugurra di Liga 1 2021-2022, Ini Tanggapan Bali United
"Tim Barito Putera memiliki pelatih dan pemain yang bagus. Namun, kami sudah melakukan persiapan dengan berlatih keras dan semoga bisa mendapat hasil tiga poin di laga besok," sambungnya.