RIO DE JANEIRO – Pelatih Tim Nasional (Timnas) Brasil, Adenor Leonardo Bacchi atau kerap disapa Tite, sangat yakin timnya mengalahkan Argentina di final Copa America 2021. Tite mengatakan, catatan di masa lampau, yang mana Argentina lebih dominan atas Brasil di Copa America, tak membuatnya gentar.
Pertandingan Argentina vs Brasil akan digelar di Stadion Maracana, Brasil pada Minggu (11/7/2021) pukul 07.00 WIB. Bermain di kandang sendiri membuat Brasil dijagokan menjadi juara Copa America 2021.
“Kami tidak terkalahkan dalam dua (pertemuan) Copa America terakhir, kami memiliki angka yang lebih baik tetapi saya tidak melihat itu memiliki banyak arti,” kata Tite dilansir dari Reuters, Sabtu (11/7/2021).
“Itu (ambisi Argentina) masa lalu, Anda tidak bisa melihat masa lalu sebagai panduan,” lanjutnya.
Meski dominan dengan 14 gelar juara (Brasil baru meraih sembilan trofi), Argentina sudah lama tak menjadi yang terbaik di Copa America. Terakhir kali Albiceleste menjuarai Copa America adalah 28 tahun yang lalu atau lebih tepatnya pada 1993.
BACA JUGA: Keren! 7.800 Penonton Saksikan Final Copa America 2021 Argentina vs Brasil di Stadion Maracana
Selain itu, banyak yang menilai Lionel Messi punya misi tersendiri meraih trofi pertamanya di karier seniornya bersama Timnas Argentina. Semenjak naik ke tim senior pada 2005, Lionel Messi tak pernah meraih trofi bersama Argentina.