“Dalam sepakbola, Anda hanya harus bangkit dan melanjutkannya,” lanjutnya.
“Syukurlah, saya tidak harus menunggu sampai musim depan untuk melakukan itu, saya bisa pergi ke Piala Eropa dan lingkungan yang berbeda dan berharap untuk kembali ke lapangan,” jelas Daniel James.
Di Piala Eropa 2020, Wales sendiri diketahui tergabung dalam Grup A. Wales akan berhadapan dengan Turki, Italia, dan Swiss dalam grup tersebut.
Dalam laga pembuka Piala Eropa 2020, Wales akan dihadapkan dengan Swiss. Pertandingan itu akan berlangsung di Stadion Baku, Azerbaijan, pada 12 Juni 2021 malam WIB.
(Ramdani Bur)