MADRID – Legenda Real Madrid, Iker Casillas kini telah menjadi seorang duda. Ia memiliki status itu baru beberapa bulan terakhir ini karena perceraiannya dengan Sara Carbonero baru terjadi pada Maret 2021 kemarin.
Casillas dan Sara lantas memutuskan untuk berpisah karena sudah tak lagi saling mencintai. Dengan atas dasar tersebut dan berbagai pertimbangan lainnya, Casillas dan Sara pun sepakat untuk berpisah.
Keputusan yang tentunya sangat berat diambil oleh Casillas dan juga Sara. Meski begitu, keputusan itu tampaknya memang menjadi pilihan terbaik yang bisa mereka ambil.
Sebab kedua orang yang pernah saling jatuh hati tersebut kini justru sudah terlihat bahagia, terutama Sara. Perempuan yang berprofesi sebagai presenter olahraga di Madrid itu justru terlihat makin cantik usai resmi bercerai dengan Casillas.
Baca Juga: Pasangan Romantis Iker Casillas dan Sara Carbonero Resmi Berpisah
Hal itu dapat dilihat dari posting-an terakhir yang diupload Sara di instagram pribadinya tersebut. Sara benar-benar terlihat memesona di depan kamera dan kecantikannya benar-benar tak luntur sama sekali.
Beberapa foto memperlihatkan Sara yang sedang asyik bekerja di sebagai penyiar radio Marca, ada juga yang menampilkan momen-momen liburannya. Namun, tentunya potret dirinya menjadi salah satu posting-an yang paling menarik perhatian.
Terlepas dari kebahagian Sara itu usai bercerai, ia nyatanya tetap memutuskan untuk terus berkomunikasi dengan Casillas. Sebab mereka tak mau membiarkan kedua anak, yakni Lucas Casillas Carbonero dan Martin Casillas Carbonero, kekurangan kasih sayang dari kedua orang tuanya.