Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Gianluigi Donnarumma Bisa Gabung Juventus dan Tolak AC Milan Gara-Gara Ini

Ramdani Bur , Jurnalis-Senin, 29 Maret 2021 |12:52 WIB
Gianluigi Donnarumma Bisa Gabung Juventus dan Tolak AC Milan Gara-Gara Ini
Gianluigi Donnarumma (kanan) gabung Juventus? (Foto: REUTERS/Jennifer Lorenzini)
A
A
A

TURIN – Kontrak Gianluigi Donnarumma bersama AC Milan berakhir pada 30 Juni 2021. Menurut aturan bosman, kiper 22 tahun itu sudah bisa bernegosiasi dengan klub mana pun untuk hengkang secara gratis pada musim panas 2021.

Namun, manajemen AC Milan tak mau kiper andalannya pergi begitu saja. Menurut laporan jurnalis Italia, Paolo Bargiggia, manajemen AC Milan siap menyodorkan kontrak baru kepada Gianluigi Donnarumma.

Gianluigi Donnarumma

Dalam kontrak baru itu, Gianluigi Donnarumma akan menerima 10-12 juta euro (Rp170-204 miliar) per tahun. Namun, agen Gianluigi Donnarumma, Mino Raiola, tidak begitu saja mengiyakan penawaran yang diberikan kubu Rossoneri –julukan AC Milan.

Secara nominal, Mino Raiola tertarik dengan angka yang diajukan AC Milan. Namun, Raiola baru akan mendorong sang klien menandatangani kontrak baru asalkan manajemen Milan memberikan komisi 25 juta euro (Rp425,3 miliar) kepadanya.

Kondisi di atas yang membuat manajemen AC Milan kelimpungan. Di tengah pandemi Covid-19, manajemen AC Milan tak bisa begitu saja mengeluarkan uang.

BACA JUGA: Pemain Juventus Ini Tahu Penyebab Cristiano Ronaldo Kerap Gagal saat Tendangan Bebas

Karena itu, kondisi di atas coba dimanfaatkan Juventus. Menurut laporan Calciomercato, Juventus menyiapkan penawaran yang lebih menarik kepada Gianluigi Donnarumma, yakni gaji 12-13 juta euro per tahun.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement