MADRID – Isco Alarcon terkenal sebagai salah satu pemain bintang yang dimiliki klub raksasa Spanyol, yakni Real Madrid. Selain prestasinya, cukup menarik untuk mengulik kehidupan pribadi Isco termasuk kehidupan asmaranya dengan model cantik asal Spanyol, yakni Sara Salamo.
Isco dan Sara sendiri memang sudah menjalani hubungan asmara dalam kurun waktu yang cukup lama atau tepatnya sejak 2015. Bahkan sudah seorang anak hasil dari hubungan kasih antara Isco dan Sara tersebut bernama, Theo Alarcon Salomo.
Selayaknya kekasih-kekasih pesepakbola lainnya, Sara juga memiliki paras cantik dan postur tubuh yang sangat seksi. Hal tersebut memang sangat wajar, mengingat hingga saat ini Sara masih berstatus sebagai salah satu aktris papan atas di Spanyol.

Sara sendiri nampaknya begitu menikmati momen-momen dirinya menunjukkan betapa indah bentuk tubuhnya. Hal tersebut terbukti dengan beberapa unggahan di platform Instagram resmi dari perempuan berusia 28 tahun.
Baca Juga: Georgina Rodriguez dan Melissa Satta Berteman, Cristiano Ronaldo Berani Macam-Macam?
Akan tetapi belum lama ini, Sara mendapatkan tindakan kurang menyenangkan dari dari penggemar Madrid dan juga Isco sendiri. Ya, banyak yang menuding Sara menjadi salah satu penyebab penurunan performa di atas lapangan.
Isco sendiri memang tengah mengalami penurunan performa bersama Madrid dalam dua musim terakhir. Bahkan pada musim 2020-2021, Isco mulai jarang mendapatkan kesempatan bermain dari pelatihnya di Madrid, yakni Zinedine Zidane.
Ya, sejauh ini Isco baru dipercaya bermain bersama tim utama Los Merengues –julukan Madrid– sebanyak 18 kali. Dari 18 kesempatan yang diberikan, Isco sendiri belum mampu menyumbangkan gol dan hanya sekali memberikan assist-nya untuk Madrid di musim ini.
Sara pun akhirnya memberikan jawaban mengenai tuduhan ditujukan kepadannya tersebut. Sara justru menyalahkan pelatih Madrid, Zinedine Zidane, yang dinilai tidak memberikan kesempatan bermain yang cukup untuk Isco pada musim ini.

“Jujur saja, saya rasa itu (disebut jadi penyebab penurunan performa Isco) benar-benar lucu. Sebab dia (Isco) adalah pesepakbola profesional, dan tahu harus melakukan apa untuk bisa tetap menjaga kondisinya,” jelas Sara, sebagaimana disadur dari Explica, Senin (1/3/2021).
Baca Juga: Sama-Sama Pamer Cium sang Suami, Romantis Mana Antonela Roccuzzo atau Jennifer Bachdim?
“Akan tetapi jika itu tetap terjadi, maka Anda seharusnya menanyakan hal ini kepada pelatih Real Madrid. Saya merasa bahwa itu terjadi karena dia memang tidak mendapatkan kesempatan yang cukup saat ini,” tuntas perempuan berusia 29 tahun itu.
(Ramdani Bur)