MILAN – Cristiano Ronaldo menjadi bintang kemenangan 2-1 Juventus atas Inter Milan di leg I semifinal Coppa Italia 2020-2021 yang dilangsungkan di Stadion Giuseppe Meazza, Rabu (3/2/2021) dini hari WIB. Pesepakbola 35 tahun itu memborong semua gol Juventus yang dilesakkan di menit 26 dan 35.
Berkat dua gol yang dibuat, Cristiano Ronaldo pun mencetak rekor. Menurut laporan @OptaPaolo, Cristiano Ronaldo tercatat sebagai pesepakbola yang paling banyak mengemas brace (dua gol dalam satu pertandingan) sepanjang musim ini.
“8 - Cristiano Ronaldo mencetak brace terbanyak di lima kompetisi elite Eropa 2020-2021 di semua kompetisi,” tulis akun Twitter @OptaPaolo.
Sebanyak delapan brace itu dibuat Cristiano Ronaldo di tiga ajang yang berbeda, yakni Liga Italia, Coppa Italia dan Liga Champions. Di Liga Italia, Cristiano Ronaldo membuat brace saat Juventus bermain 2-2 kontra AS Roma, menang 4-1 atas Spezia, menumbangkan Cagliari 2-0, mengatasi perlawanan Genoa 3-1, menghancurkan Udinese 4-1 dan menghajar Sassulo 3-1.
Sementara di Liga Champions, Cristiano Ronaldo mencetak brace saat Juventus menang 3-0 atas Barcelona di matchday pamungkas Grup G Liga Champions 2020-2021. Berkat kemenangan telak tersebut, Juventus pun keluar sebagai juara Grup H.
BACA JUGA: Libas Inter 2-1, Pirlo Sebut Juventus Tunjukkan Kekuatan Sesungguhnya
Terakhir atau di ajang Coppa Italia, brace dicetak ketika Juventus menang 2-1 atas Inter Milan dini hari tadi. Dua gol yang dibuat, membuat Cristiano Ronaldo sudah enam kali mencetak gol di Stadion Giuseppe Meazza.