LEICESTER - Leicester City akan menghadapi lawan sulit di ajang Boxing Day nanti. The Foxes -julukan Leicester menjamu Manchester United di King Powe Stadium pada Sabtu (26/12/2020) mulai pukul 19.30 malam WIB.
Laga ini cukup menentukan bagi kedua tim. Sebab, dengan hanya terpaut satu poin antar kedua tim siapa pun pemenang di laga nanti berhak untuk menempati peringkat kedua di klasemen sementara Liga Inggris 2020-2021.
Untuk itu, baik Leicester atau Man United jelas bakal tampil hati-hati demi tiga poin yang mereka harapkan. Jelang laga tersebut, salah satu penggawa Leicester, Jonny Evans, juga mengingatkan timnya untuk belajar dari pengalaman.
Seperti diketahui, pada pertemuan terakhir kedua tim, pasukan Brendan Rodgers harus menderita kekalahan dari Setan Merah. Mereka takluk 0-2 pada laga pamungkas Liga Inggris 2019-2020 kemarin.
Baca juga: Leicester City vs Man United: Momen Setan Merah Tunjukkan Kekuatan Mentalitasnya
"Kami ingin belajar dari kekalahan tersebut dan memperbaiki cara bermain kami,” ujar Evans, dilansir dari laman resmi Leicester City, Sabtu (26/12/2020).
"Saya rasa sangat penting bagi kami belajar dari pertandingan-pertandingan sebelumnya. Sebagai contoh kami belajar dari kemenangan melawan Tottenham di pekan lalu,” ujarnya lagi.