JAKARTA – Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan, berkali-kali mengingatkan kepada pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 untuk menerapkan disiplin tinggi. Juga soal makanan, pria yang biasa disapa Iwan Bule itu meminta David Maulana dan kawan-kawan untuk disiplin.
“Kamu harus disiplin kepada makanan yang disiapkan. Jangan coba-coba kamu keluar malam makan pecel lele. Tinggalkan itu goreng-gorengan,” kata Iriawan, Okezone mengutip dari YouTube Mochamad Iriawan Official.
Medio dua minggu lalu saat tampil di webinar yang diadakan Kemenpora, Iriawan juga menyinggung kata disiplin. Saat itu dalam pengakuannya, pelatih Timnas Indonesia U-19 Shin Tae-yong tidak segan-segan mencoret pemain yang tidak disiplin
Pada akhir Agustus 2020, pelatih Shin Tae-yong mencoret dua nama sekaligus yakni Serdy Ephy Fano dan Ahmad Afhridzal. Mereka dicoret karena datang terlambat ke tempat latihan Timnas Indonesia U-19.
Akibatnya, kedua nama di atas gagal berangkat ke Kroasia untuk menjalani pemusatan latihan. Apes bagi dua nama di atas, mereka dicoret satu hari sebelum Timnas Indonesia U-19 berlatih di Kroasia.
BACA JUGA: Janji Tak Dijalankan, Serdy Ephy Lagi-Lagi Dicoret Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia U-19
Pagi tadi, Shin Tae-yong lagi-lagi mencoret dua pemain Timnas Indonesia U-19. Uniknya, Serdy Ephy Fano yang baru saja dipanggil masuk Timnas Indonesia U-19 awal bulan ini, lagi-lagi dicoret dari skuad Garuda Nusantara karena melakukan aksi indisipliner.