Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Bukan Hanya Masalah Uang, Ini Alasan Juventus Jual Cristiano Ronaldo

Ramdani Bur , Jurnalis-Rabu, 18 November 2020 |09:46 WIB
Bukan Hanya Masalah Uang, Ini Alasan Juventus Jual Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo dijual Juventus pada musim panas 2021. (Foto: REUTERS/Bernadett Szabo)
A
A
A

Dengan menjual Cristiano Ronaldo, Juventus diperkirakan dapat meraup 100 juta euro. Selain itu, Juventus juga bisa berhemat 540 ribu pounds tiap pekannya, yang mana itu merupakan gaji Cristiano Ronaldo setiap minggunya.

Cristiano Ronaldo

Nantinya, uang yang sebelumnya dialokasikan kepada Cristiano Ronaldo digunakan Juventus untuk mendatangkan pemain baru. Fokus manajemen Juventus saat ini adalah mendatangkan pemain-pemain muda bertalenta.

Setelah mendaratkan Dejan Kulusevski yang berusia 20 tahun dan Federico Chiesa (22) pada musim panas 2020, perjalanan Juventus dalam mendatangkan pemain muda belum berakhir.

Menurut laporan The Sun, Juventus sedang membidik winger Wolverhampton Wanderers, Pedro Neto. Neto yang saat ini berusia 20 tahun juga tak perlu beradaptasi dengan sepakbola Italia, mengingat pernah membela Lazio dari 2017 hingga 2019.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement