MANCHESTER – Gelandang Manchester City, Ilkay Gundogan, memiliki tekad untuk membawa timnya meraih kemenangan atas Real Madrid pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2019-2020. Ia pun meyakini bahwa Man City bisa menyingkirkan Madrid.
Terlebih Man City memiliki modal apik setelah memenangi leg pertama atas Madrid. Kala itu, bermain di markas Madrid, Man City berhasil mempermalukan Los Blancos –julukan Madrid– dengan skor 2-1.

Tetapi, di luar itu, Gundogan juga tetap merasa yakin Man City bisa memenangi laga penting ini. Apalagi Man City memiliki tekad besar untuk memenangi Liga Champions yang belum pernah miliki hingga saat ini.
“Ini masih bisa menjadi musim yang hebat dan tentu saja, itulah yang ingin kami raih,” ungkap Gundogan, mengutip dari laman resmi Man City, Jumat (7/8/2020).