MADRID – Real Madrid meraih hasil kurang baik di pekan terakhir Liga Spanyol 2019-2020. Bertamu ke markas Leganes, Senin (20/7/2020) dini hari WIB, skuad besutan Zinedine Zidane gagal membawa pulang poin penuh setelah dipaksa bermain imbang 2-2 hingga akhir laga.
Berstatus sebagai tim tamu tak membuat skuad Los Blancos -julukan Real Madrid- gentar untuk langsung menguasai jalannya pertandingan. Karim Benzema dan rekan-rekan langsung membuat beberapa peluang ke gawang Leganes.
🏁 FP: @CDLeganes 2-2 @RealMadrid
— Real Madrid C.F. (34🏆) (@realmadrid) July 19, 2020
⚽ Bryan Gil 45'+1', Roger Assalé 78'; @SergioRamos 9', @marcoasensio10 52'#Emirates | #RMLiga pic.twitter.com/8BNWzd61Kl
Hasilnya, mereka berhasil unggul cepat lewat gol Sergio Ramos di menit kesembilan. Memanfaatkan umpan matang dari Isco, bek asal Spanyol itu mencatatkan namanya di papan skor sekaligus membawa tim tamu unggul.
Namun, Leganes merespons dengan cepat. Skuad besutan Javier Aguirre, langsung berusaha untuk menyamakan kedudukan sebelum turun minum.
Berbagai daya dan upaya terus mereka tunjukkan untuk mencari peluang ke gawang Madrid. Namun usaha mereka baru berhasil di menit-menit akhir. Bryan Gil, memaksa laga kembali imbang lewat golnya di menit akhir babak pertama. Skor 1-1 untuk kedua tim bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Madrid tidak butuh waktu lama untuk kembali unggul atas tim tuan rumah. Marco Asensio mencetak gol tepat di menit ke-52 setelah memanfaatkan umpan matang dari Isco Alarcon.
Akan tetapi, kemenangan yang sudah di depan mata untuk kubu Real Madrid tiba-tiba sirna. Roger Assale mencetak gol di menit ke-78 sekaligus memaksa Madrid untuk bermain sama kuat 2-2 hingga laga usai.
Berikut susunan pemain Leganes vs Real Madrid di pekan terakhir Liga Spantol 2019-2020.
Leganes(5-4-1): Ivan Cuellar; Roberto Rosales, Unai Bustinza, Rodrigo Tarin, Dimitrios Siovas, Jonathan Silva; Aitor Ruibal, Ibrahim Amadou, Recio, Bryan Gil; Manuel Garrido Alvarez.
Cadangan: Aymane Mourid, Roger Assale, Juan Soriano, Kenneth Omero, Javier Eraso, Oscar Rodriguez, Marc Navarro, Miguel Angel Guerrero, Roque Mesa, Kevin Rodrigues, Chidozie Awaziem.
Real Madrid (4-3-3): Alphonse Areola; Lucas Vazquez, Eder Militao, Sergio Ramos, Ferland Mendy; Federico Valverde, Casemiro, Isco; Marco Asensio, Karim Benzema, Vinicius Junior.
Cadangan : Mariano, Raphael Varane, Rodrygo
(Ramdani Bur)