Sebelum menikah, Veronique berprofesi sebagai penari profesional. Karena itu, keduanya bertemu di kelab malam, di mana sang perempuan bekerja. Mengingat karier Zinedine Zidane tengah dirintis sebagai pesepakbola, ia rela berkorban demi suaminya.
Sebagai seorang pesepakbola profesional, tentu Zinedine Zidane bisa saja berpindah-pindah klub dan negara dalam waktu singkat. Veronique pun akhirnya memilih untuk meninggalkan karier sebagai penari dan fokus mendukung karier Zizou di ranah sepakbola.
Perjalanan karier membawa Zinedine Zidane ke Real Madrid sebagai pemain termahal pada 2001. Tentu saja, kepindahan sang suami ke Spanyol sangat menyenangkan bagi Veronique. Sebab, ia bisa kembali ke kampung halaman dan membesarkan anak-anaknya di sana.
Setelah pensiun, karier Zinedine Zidane lantas berlanjut ke jenjang pelatih. Ia kini masih menetap di Ibu Kota Spanyol sebagai Pelatih Real Madrid. Sementara itu, Veronique juga masih berada di sisinya dan mendukung penuh karier sang suami beserta keempat anak laki-lakinya di dunia sepakbola.
(Ramdani Bur)