MANCHESTER – Pelatih Manchester City, Josep Guardiola, melontarkan pujian setinggi langit kepada salah satu pemainnya, yakni David Silva. Baginya, penampilan yang ditunjukkan Silva sangatlah luar biasa kala menjamu Bournemouth di pekan ke-36 Liga Inggris 2019-2020.
Pertemuan Man City dengan Bournemouth di Stadion Etihad pada Kamis (16/7/2020) dini hari WIB memang berakhir manis untuk tim asuhan Guardiola. The Citizens –julukan Man City– mampu menyelesaikan laga dengan kemenangan 2-1.

Silva pun memainkan peran penting atas kemenangan Man City. Ia mencatatkan satu gol dan satu assist dalam laga tersebut. Silva mencetak gol pertama Man City yang membuka keunggulan atas Bournemouth.
BACA JUGA: Man City vs Bournemouth Berakhir 2-1, Guardiola: Itu Laga yang Sangat Sulit!
Gol itu dicetak gelandang asal Spanyol itu pada menit keenam. Aksi apik Silva tak berhenti di situ. Ia juga memainkan peran atas terciptanya gol kedua Man City yang dicetak Gabriel Jesus pada menit ke-39. Ia mencatatkan assist untuk gol tersebut.
Mendapati kondisi ini, Guardiola pun tanpa ragu melontarkan pujian kepada Silva. Ia mengatakan bahwa Silva memang tengah berada dalam tren yang begitu positif setelah kembali dari masa lockdown atau karantina wilayah.
Sayangnya, aksi apik Silva di Man City dipastikan tak bisa terlihat lagi pada akhir musim ini. Sebab, ia memutuskan untuk mengakhiri perjalanan kariernya dengan Man City yang telah berlangsung selama 10 musim.