PADERBORN – Pelatih Borussia Dortmund, Lucien Favre, menilai langkah timnya dalam merebut gelar juara Liga Jerman 2019-2020 (Bundesliga) kini menjadi lebih sulit. Sebab, mereka kini terpaut hingga tujuh poin dari Bayern Munich yang tengah memuncaki klasemen sementara.
Bayern memang semakin memantapkan posisinya di puncak klasemen sementara setelah mengalahkan Dortmund di laga pekan ke-28 Liga Jerman musim ini. Pertandingan yang berlangsung di markas Dortmund, yakni Signal Iduna Park, berakhir dengan kemenangan tipis Bayern 1-0.

Kekalahan tersebut membuat Dortmund yang kini tengah berjuang mengejar ketertinggalan poinnya dari Bayern semakin sulit. Kini, Dortmund pun hanya punya enam laga tersisa untuk mengejar ketertinggalannya dan menyegel gelar juara Liga Jerman musim ini.
BACA JUGA: Agen Achraf Hakimi Bicara soal Masa Depan Kliennya Bersama Real Madrid
Tetapi, Favre menilai bahwa enam laga terakhir yang akan dijalani Dortmund di ajang Liga Jerman tidak akan berjalan mudah. Meski begitu, ia memastikan bahwa timnya tetap akan berjuang keras untuk meraih hasil terbaik, kemudian melihat posisi mereka di klasemen akhir.