Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Arteta Ogah Bujuk Pemain untuk Gabung Arsenal

Hendry Kurniawan , Jurnalis-Kamis, 07 Mei 2020 |02:42 WIB
Arteta Ogah Bujuk Pemain untuk Gabung Arsenal
Mikel Arteta (Foto: Media Arsenal)
A
A
A

LONDON – Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, memiliki pandangan bahwa tidak seharusnya ia ikut membujuk seorang pemain untuk bergabung dengan The Gunners. Sebab, ia ingin pemain-pemain yang datang ke Arsenal memiliki niat dan hasrat kuat sejak awal untuk memberikan yang terbaik bagi The Gunners.

Selain itu, Arteta juga meyakini bahwa tanpa ia harus membujuknya, para pemain juga akan banyak yang mengantre untuk bisa berseragam Arsenal. Pasalnya, Arsenal adalah klub yang memiliki nama besar dan sejarah panjang. Sehingga menjadi sebuah daya tarik bagi pemain mana pun.

Baca juga: Dikontrak 5 Tahun, Leroy Sane Sepakat Gabung Bayern Munich

Emirates Stadium

“Saat kita menyebut Arsenal, Anda tahu apa artinya di seluruh dunia. Semua orang ingin datang ke sini dan kami memiliki gagasan yang sangat jelas tentang siapa kami. Tidak perlu banyak meyakinkan mereka, bagi saya itu bukan titik awal yang baik,” jelas Arteta, menyadur dari Goal, Kamis (7/5/2020).

“Apakah saya harus meyakinkan seorang pemain untuk bertahan atau bergabung dengan kami ke Arsenal? Saya harus menahannya sedikit. Karena seharusnya mereka berpikir, 'Apa yang harus kita lakukan? Saya ingin bermain untuk klub itu dan mewakili dengan tepat nilai-nilai gaya permainan yang saya inginkan,” lanjut Arteta.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement