Melihat performanya sejauh ini, Grealish pun disarankan untuk menerima tawaran dari klub yang lebih besar terlebih Aston Villa kemungkinan besar bakal terdegradasi musim ini. Jika hal itu benar-benar terjadi, maka bukan tidak mungkin Grealish bakal berseragam Man United pada bursa transfer musim panas 2020 nanti.
"Saya sebeneranya ingin dia (Jack Grealish) bertahan, dia selalu memberikan pemampilan terbaiknya untuk tim ini (Aston Villa). Dia juga menjadi salah satu pemain yang menunjukkan kesetiaan untuk tim. Tapi saya rasa tempatnya bukan lagi di sini, Grealish sudah jauh lebih baik, dan ia harus mempertimbangkan itu," ujar Vassell, melansir dari laman Sportskeeda, Rabu (25/3/2020).
"Ia bisa bergabung dengan tim-tim yang lebih baik dengan memiliki skuad lebih mumpuni. Jika anda melihat sejarah klub ini, Anda bisa melihat pemain seperti James Milner dan Gareth Barry yang telah membuktikan kualitanya di luar sana. Dan saya harap dia (Grealish) juga bisa mengikuti hal itu," tandasnya.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)