Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Persik vs Persiraja, Macan Putih Keok di Kandang Sendiri

Hendry Kurniawan , Jurnalis-Sabtu, 14 Maret 2020 |17:35 WIB
Persik vs Persiraja, Macan Putih <i>Keok</i> di Kandang Sendiri
Pemain Persiraja selebrasi (Foto: Instagram Persiraja)
A
A
A

KEDIRI – Persiraja Banda Aceh memetik kemenangan tipis dengan skor 1-0 saat bertandang ke markas Persik Kediri dalam lanjutan pekan ketiga Liga 1 2020. Ini merupakan kemenangan perdana Persiraja setelah pada dua pertandingan sebelumnya selalu memetik hasil imbang.

Jalannya Pertandingan:

Tampil sebagai tim tamu tak lantas membuat Persiraja bermain pasif. Mereka justru mengambil inisiatif menyerang lebih dulu dan mencetak gol pada menit kedua. Adalah Defri Riski yang membawa Persiraja unggul 1-0 lewat sepakan kaki kanannya dari luar kotak penalti yang ia arahkan ke pojok kiri gawang Persik.

Meski sudah unggul satu gol, namun para pemain Persiraja tak langsung berpuas diri. Mereka tetap tampil menyerang dan berupaya mencetak gol tambahan. Seperti yang terjadi di menit ke-20 saat tendangan bebas. Sayangnya, kali ini laju bola masih bisa ditepis Junaidi Bakhtiar

Pada empat menit berikutnya, giliran Persik yang mengancam gawang Persiraja. Tendangan bebas yang dilepaskan Jefferson Alves dari sisi kiri lapangan membentur mistar gawang Persiraja. Bola rebound kemudian langsung disapu oleh pemain Persiraja. Hingga babak pertama berakhir, skor 1-0 untuk keunggulan Persiraja atas Macan Putih tidak berubah.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement