MANCHESTER – Pelatih Manchester City, Josep Guardiola, memberikan komentar jelang timnya menjamu Man United di leg kedua semifinal Piala Liga Inggris 2019-2020, Kamis 30 Januari 2020 nanti. Meski lebih diuntungkan setelah menang 3-1 di leg pertama kemarin, Guardiola mengaku enggan memandang remeh Setan Merah di laga kedua nanti.
Menurut Guardiola, Man United tetap punya peluang besar untuk membalikkan keadaan seperti yang mereka lakukan saat mengalahkan Paris Saint-Germain di babak 16 besar Liga Champions musim lalu.
Baca juga: Man City vs Man United, Solskjaer Siap Bawa Setan Merah Comeback di Etihad
Untuk itu, Guardiola pun enggan sesumbar timnya bisa dengan mudah lolos ke babak final kali ini. Sergio Aguero dan kolega pun diminta untuk tetap fokus dan merapatkan pertahanan serta mewaspadai set piece bola mati dari para penggawa Man United.
“Itu Man United. Mereka bisa melakukannya dan telah melakukannya. Dalam pertandingan seperti ini, melawan tim seperti ini, dengan sejarah yang luar biasa ini, mereka memiliki kebanggaan dan saya tahu, saya tahu betapa sulitnya mencapai final,” ujar Guardiola, melansir dari laman Sportskeeda, Rabu (29/1/2020).