Terakhir, ada pertandingan bertajuk big match yang mempertemukan antara Atletico Madrid melawan Barceloan di Stadion Wanda Metropolitano. Laga tersebut pun berjalan cukup sengit. Sebab klub yang menang baru ketahuan di menit-menit akhir, tepatnya ketika laga sudah memasuki menit ke-86.
Adalah Barcelona, tim yang pada akhirnya menjadi pemenang di Wanda Metropolitano. Lionel Messi pun menjadi penyelamat Barca karena menciptakan satu-satunya gol di laga tersebut. Berkat tiga poin itu, Barcelona kembali ke puncak klasemen Liga Spanyol 2019-2020.
Berikut Hasil Lengkap Laga Liga Spanyol Semalam:

(Foto: Soccerway)
(Rivan Nasri Rachman)