Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Soal Rivalitasnya dengan Messi, Ronaldo: Itu Persaingan Sehat

Hendry Kurniawan , Jurnalis-Selasa, 29 Oktober 2019 |04:13 WIB
Soal Rivalitasnya dengan Messi, Ronaldo: Itu Persaingan Sehat
Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi (Foto: AFP)
A
A
A

TURIN – Dalam satu dekade terakhir jagat sepakbola telah disajikan dengan persaingan antara Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Menanggapi hal tersebut, Ronaldo mengaku senang bisa bersaing dengan Messi. Ia pun menyebut rivalitasnya tersebut sebagai persaingan yang sehat.

Ronaldo tidak menampik bahwa kehadiran Messi membuatnya terpacu untuk menjadi lebih baik dari sebelumnya. Terlebih lagi ketika ia dan Messi bermain di liga yang sama, yakni Liga Spanyol, di mana CR7 membela Real Madrid, sedangkan La Pulga bersama Barcelona.

Baca juga: Buffon Akui Paksa PSG untuk Dapatkan Izin Kembali ke Juventus

Leo Messi dan C Ronaldo

Terlebih lagi, pada saat itu Ronaldo dan Messi juga menjadi simbol bagi klub mereka masing-masing dan keduanya selalu bersaing dalam perebutan status top skor. Menurut Ronaldo, persaingan dengan Messi benar-benar membuatnya menjadi pemain yang lebih baik.

“Banyak orang mengatakan bahwa kami saling memberi makan, bahwa kebersamaan di Spanyol membuat kami lebih baik. Itu benar, saya merasakan kehadirannya lebih terasa di Madrid daripada ketika saya di Manchester (United)," beber Ronaldo, mengutip dari Four Four Two, Selasa (29/10/2019).

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement