LONDON – Pelatih Arsenal, Unai Emery, memberikan pujian atas penampilan apik Nicolas Pepe saat Arsenal menumbangkan Vitoria Guimares di fase grup Liga Eropa 2019-2020, Jumat (25/10/2019) dini hari WIB. Pepe menjadi aktor penting pada kemenangan timnya kali ini.
Dua gol yang dicetaknya pada menit 80 dan 90+2 membawa Arsenal menang 3-2 atas Vitoria di laga tersebut. Emery pun mengaku sangat puas dengan apa yang ditunjukkan pemainnya tersebut.
Baca juga: Sempat Dua Kali Tertinggal, Arsenal Sukses Bungkam Vitoria di Emirates Stadium

“Ini penting bagi Pepe. Dia bisa mendapatkan kepercayaan diri dari malam ini. Ketika dia mencetak skor itu bagus untuknya dan tim. Dia semakin baik dan dia membantu kami malam ini untuk memenangkan pertandingan ini,” ujar Emery, melansir dari laman resmi UEFA, Jumat (25/10/2019).
“Beberapa pemain membutuhkan pengalaman dan bermain kadang-kadang di bawah tekanan pada level ini dan di babak pertama kami tidak bermain atau mengendalikan pertandingan seperti yang kami inginkan.
Kemenangan ini juga mengukuhkan posisi Arsenal sebagai pemuncak klasemen sementara Grup F Liga Eropa 2019-2020. The Gunners –julukan Arsenal– berhasil menorehkan 9 poin dari tiga laga yang sudah mereka mainkan.

"Tujuan kami dalam kompetisi ini adalah untuk menjadi yang teratas di grup. Setiap pertandingan adalah kesempatan untuk menggunakan pemain yang berbeda dan menumbuhkan pengalaman dan sedikit demi sedikit menjadi lebih baik. Kami tidak bermain seperti yang kami inginkan tetapi kami menunjukkan semangat yang baik. Ini kemenangan yang bagus,” tandasnya.
(Fetra Hariandja)