LIVERPOOL – Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, tak bisa membayangkan ketatnya persaingan untuk meraih trofi Liga Champions 2019-2020. Banyaknya tim-tim kuat yang berpartisipasi di Liga Champions musim ini membuat Klopp menyebut persaingan akan berjalan gila sejak fase grup.
Liverpool sebagai juara bertahan Liga Champions musim lalu berada di pot satu bersama Chelsea yang merupakan juara Liga Eropa. Selain Liverpool dan Chelsea ada juga juara dari enam kompetisi elite Eropa yakni Manchester City, Barcelona, Juventus, Bayern Munich, Paris Saint-Germain (PSG), dan Zenit Saint-Petersburg.

Meski dipastikan terhindar dari tim-tim juara tetapi delapan klub yang ada di pot dua pun tak kalah mengerikan. Ada juara Liga Champions terbanyak dengan 13 trofi yakni Real Madrid yang akan ditemani oleh rival sekota mereka Atletico Madrid. Selain kedua klub besar Kota Madrid itu ada juga Borussia Dortmund, Napoli, Shakhtar Donetsk, Tottenham Hotspur, Ajax Amsterdam dan Benfica.
BACA JUGA: Lampard Pede Tim-Tim Inggris Tampil Oke di Liga Champions Musim Ini
Sementara itu, di dua pot tersisa pun terdapat 16 tim yang tak kalah kuat. Apabila tidak berhati-hati bukan tidak mungkin Liverpool gagal mempertahankan gelar juara Liga Champions karena gagal di fase grup. Oleh sebab itu, The Reds –julukan Liverpool– harus tampil maksimal dengan fokus 100% di setiap pertandingan Liga Champions yang dilakoninya.

“Kami belum benar-benar berpikir tentang Liga Champions, tetapi pada satu titik seseorang memberi tahu saya sedikit tentang grup dan apa yang bisa terjadi. Saya tidak pernah berpikir ada Pot dua yang lebih kuat. Ini gila. Mereka semua harus berada di Pot satu, tetapi tidak ada cukup ruang di sana,” ujar Klopp, seperti yang dikutip dari Liverpool Echo, Kamis (29/8/2019).
"Saya tidak berpikir ada Pot tiga yang lebih kuat. Jika orang benar-benar berpikir tentang Liga Super semacam ini, maka Anda tidak membutuhkannya. Itu saja. Kemudian Pot empat Anda bisa mendapatkan RB Leipzig, wow! Grup akan menjadi luar biasa,” tambahnya.
Pengundian fase grup Liga Champions musim ini akan berlangsung di Nyon, Swiss, Kamis (29/8/2019), pukul 23.00 WIB. Hal itu menandakan Liverpool akan segera mengetahui tergabung di grup apa dan bertemu dengan tim mana di Liga Champions musim ini.
(Andika Pratama)