Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Diego Godin Siap Berikan Segalanya Bersama Inter

Bagas Abdiel , Jurnalis-Selasa, 02 Juli 2019 |02:48 WIB
Diego Godin Siap Berikan Segalanya Bersama Inter
Diego Godin (Foto: UEFA)
A
A
A

MILAN – Bek asal Uruguay, Diego Godin, telah menyelesaikan transfernya bersama Inter Milan pada bursa transfer musim panas 2019. Ia pun juga menyatakan kesiapan diri untuk memberikan segala kemampuannya bersama klub berjuluk Nerazzurri tersebut.

Godin menyelesaikan transfernya ke Inter pada Senin dan menandatangani kontrak tiga tahun. Kehadirannya pun dirasa sangat penting, karena ia pun menunjukkan komitmennya untuk membantu Inter mengakhiri kekeringan trofi sejak meraih juara di Coppa Italia pada 2011.

Baca juga Juventus Resmi Umumkan Kedatangan Rabiot

“Saya datang ke Inter untuk menang, untuk memberikan segalanya dan memberikan semua diri saya, tubuh dan jiwa saya, baik di dalam maupun luar lapangan,” ungkap Godin, mengutip dari Football Italia, Selasa (2/7/2019).

Diego Godin (Foto: Reuters)

“Ini adalah tantangan baru dan pengalaman baru untuk saya. Inter adalah tim yang hebat, yang sangat penting, di antara yang terbaik di Eropa. Saya benar-benar ingin terus bersaing di level tinggi, melakukan yang terbaik di dalam dan luar lapangan untuk membantu tim hebat ini mencapai tujuan penting,” tambahnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement