Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sanjung Conte, Lukaku Kasih Kode Bakal Gabung Inter

Hendry Kurniawan , Jurnalis-Kamis, 13 Juni 2019 |00:13 WIB
Sanjung Conte, Lukaku Kasih Kode Bakal Gabung Inter
Striker Manchester United, Romelu Lukaku (Foto: Media Liga Inggris)
A
A
A

BRUSSEL – Penyerang Manchester United, Romelu Lukaku, tidak memungkiri kalau dirinya tertarik untuk merumput di Liga Italia. Hal itu sontak membuat spekulasi kepindahan Lukaku ke Inter Milan semakin menguat. Terlebih lagi, Lukaku juga memuji pelatih anyar Inter, Antonio Conte.

Conte sejatinya adalah sosok yang menginginkan kehadiran Lukaku di Inter. Pasalnya, pelatih berpaspor Italia itu sudah sejak lama mengagumi Lukaku, namun selalu gagal untuk melatihnya. Kala Conte menangani Chelsea, ia sudah tertarik untuk merekrut striker asal Belgia tersebut.

(Baca juga: Alasan Conte Pilih Inter sebagai Klub Anyar)

Romelu Lukaku

Hal itu terjadi pada bursa transfer musim panas 2017. Sayangnya, pada saat itu Chelsea kalah saing dari Man United dalam perburuan Lukaku. Everton melepas Lukaku dengan mahar 75 juta pounds untuk bergabung dengan Setan Merah.

Maka dari itu, ketika terbuka kesempatan, Conte mencoba untuk merekrut kembali Lukaku. Sang striker sendiri dengan gamblang mengungkapkan kekagumannya terhadap Conte. Lukaku tak ragu menyebut Conte sebagai manajer sepakbola terbaik di dunia.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement