Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Edin Dzeko Sesali Kekalahan dari Italia

Djanti Virantika , Jurnalis-Rabu, 12 Juni 2019 |11:24 WIB
Edin Dzeko Sesali Kekalahan dari Italia
Laga Timnas Italia vs Bosnia-Herzegovina. (Foto: Twitter @Azzurri)
A
A
A

Kini, Dzeko pun berharap peluang timnya untuk lolos ke Piala Eropa 2020 masih terbuka lebar. Meski, kekalahan dari Italia sebenarnya semakin memperburuk situasi Bosnia-Herzegovina. Pasalnya, sebelum menelan kekalahan dari Gli Azzurri –julukan Timnas Italia, Bosnia-Herzegovina juga takluk dari Finlandia dengan skor 0-2.

Timnas Italia vs Bosnia-Herzegovina

“Kami pantas bermain seri, tetapi Italia memiliki energi lebih dari kami di babak kedua. Penyesalan terbesar saya adalah kami tidak berhasil mencetak gol kedua ketika memiliki kesempatan untuk melakukannya,” ujar Dzeko, sebagaimana dikutip dari laman resmi UEFA, Rabu (12/6/2019).

“Kami bisa melukai mereka dengan gol kedua, tetapi kami kebobolan dua gol indah. Kami masih berharap lolos, tetapi kami memainkan pertandingan yang buruk melawan Finlandia dan poin-poin itu bisa sangat merugikan kami,” tukasnya.

(Djanti Virantika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement