MADRID – Real Madrid untuk sementara waktu tertinggal 0-1 dari Rayo Vallecano di babak pertama pada laga lanjutan Liga Spanyol 2018-2019, Senin (29/4/2019) dini hari WIB. Tim asuhan Zinedine Zidane itu tampak kesulitan menghadapi serangan dari tim tuan rumah, bahkan pertahanan mereka pun beberapa kali sempat diuji oleh Rayo.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Hal itu dapat dilihat semenjak laga babak pertama baru berlangsung, di mana Los Merengues –julukan Madrid– tak bisa berbuat banyak untuk bisa masuk ke dalam area pertahanan Rayo. Bahkan Gareth Bale dan kawan-kawan kesulitan untuk melakukan tendangan ke arah gawang Rayo.
Meski begitu, Madrid tak putus asa untuk menyerang lini pertahanan Rayo. Namun ketika sedang asyik menyerang, Madrid yang ditekan Rayo justru melakukan pelanggaran di dalam kotak penalti, yang mana dilakukan Vallejo kepada Guerra. Alhasil Rayo pun mendapatkan tendangan penalti dari sang pengadil lapangan.

Adri Embarba yang dipercaya untuk melakukan tendangan penalti untuk Rayo pun pada akhirnya mampu memenuhi tanggung jawabnya. Ia berhasil memasukan bola tepat ke dalam gawang Madrid yang dikawal Thibaut Courtois pada menit ke-23. Skor pun berubah 0-1 untuk keteringgalan Madrid dari Rayo.
Di sisa waktu yang ada, kedua tim masih mencoba untuk mencetak gol. Akan tetapi pada akhirnya wasit menyudahi babak pertama. Madrid pun harus rela tertinggal 0-1 dari Rayo di akhir babak pertama.
Berikut susunan pemain:
RAYO (4-2-3-1): Alberto Garcia (c); Tito, Abdoulaye Ba, Alejandro Galvez, Alex Moreno; Uche Agbo, Mario Suarez; Adrian Embarba, Jose Pozo, Bebe; Javi Guerra.
MADRID (4-3-3): Thibaut Courtois; Daniel Carvajal, Raphael Varane, Jesus Vallejo, Marcelo (c); Luka Modric, Marcos Llorente, Toni Kroos; Gareth Bale, Mariano Diaz, Dani Ceballos.
(Rivan Nasri Rachman)