JAKARTA – Persija Jakarta kini tengah mempersiapkan diri untuk menghadapi matchday keempat Grup G Piala AFC 2019, kontra Ceres-Negros, pada Selasa 23 April 2019 mendatang. Kekalahan Persija di pertemuan pertama mereka tampaknya telah menjadi pecutan untuk tim asuhan Ivan Kolev tersebut agar bisa mempersiapkan lebih baik lagi di laga selanjutnya.
Apalagi kemenangan jelas dibutuhkan Macan Kemayoran –julukan Persija– jika ingin lolos ke babak selanjutnya dari Piala AFC 2019. Sebagaimana diketahui, saat ini Persija menempati urutan ketiga Grup G dengan perolehan empat poin, atau beda lima angka dengan Ceres-Negros yang kukuh di puncak klasemen sementara.
Baca Juga: Riko Komentari Kans Persija Lolos dari Fase Grup Piala AFC 2019

Karena mengincar kemenangan itulah Persija sudah melakukan latihan yang intensif sejak jauh-jauh hari sebelum laga melawan Ceres-Negros berlangsung. Salah satu latihan yang ditekankan Persija adalah conditional strength untuk dapat memperkuat individu pemain, yang mana sudah dilakukan pada Selasa (9/4/2019) pagi WIB.