Meski begitu, tak membuat ketertarikan Milan kepada Bakayoko luntur begitu saja. Bahkan manajemen Il Diavolo Rosso –julukan Milan– kabarnya bakal segera terbang ke London untuk memuluskan rencana mereka merekrut Bakayoko pada musim panas 2018.

Mengetahui kondisi tersebut membuat manajer Chelsea, Maurizio Sarri, memberikan komentarnya. Sarri pun mengaku tidak akan menghalangi langkah Bakayoko jika memang ingin bergabung dengan Milan pada bursa transfer kali ini.
“Melepas Bakayoko? Mungkin saja. Saya tidak tahu dan silahkan tanyakan hal itu kepada pihak klub. Mungkin dia pindah. Tapi, tanya saja pada klub. Saya hanya ingin berpikir tentang pertandingan besok,” ucap Sarri, seperti dikutip dari The Guardian, Sabtu (11/8/2018).
(Mochamad Rezhatama Herdanu)