Sejumlah poster dipasang dan karpet merah digelar untuk menjamu para pendukung yang hendak membeli kostum yang dikenakan Neymar tersebut. Terlihat sejumlah penggemar sudah mengantri bahkan sebelum megastore resmi dibuka.
Baca Juga:
(Duh! Jose Mourinho Sebut Nilai Transfer Neymar Sama Sekali Tak Mahal)
Kemeja PSG dengan nama Neymar beserta nomor punggung yang akan dikenakannya mulai dijual melalui toko online resmi klub pada Sabtu 5 Agustus 2017 dengan harga 100 euro atau setara Rp1,5 juta per buahnya.
Saat ini Neymar telah menyepakati kontrak jangka panjang berdurasi lima tahun yang akan memastikan masa depannya bersama klub hingga musim 2022.