Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Manchester United vs Tottenham Hotspur

Api Setan Merah Membara di Old Trafford

Arief Hadi Purwono , Jurnalis-Senin, 16 Maret 2015 |01:14 WIB
Api Setan Merah Membara di Old Trafford
Manchester United menang 3-0 dari tamunya, Tottenham Hotspur (Foto: Reuters)
A
A
A

Pertahanan United yang sepanjang musim ini tampak mengkhawatirkan, nyaris kembali berbuat blunder saat laga baru berjalan dua menit. Phil Jones memberikan backpass dengan laju bola yang deras, membuat David De Gea menyapunya untuk sepak pojok.

Marouane Fellaini! Serangan demi serangan yang dilancarkan United berbuah hasil di menit kedelapan. Pergerakan Daley Blind dan Michael Carrick berlanjut dengan umpan cerdas Carrick kepada Fellaini yang tidak offside dan mengonversinya menjadi gol melewati Hugo Lloris. 1-0 United unggul.

Usai memberi assist, kali ini Carrick mengkonversi golnya sendiri. Tepat di menit ke-18, mantan pemain Spurs ini menanduk bola dari kemelut di muka gawang Lloris. United pun kini unggul 2-0.

Kebobolan dua gol dalam kurun waktu 20 menit. Pocchetino beraksi cepat dengan menggantikan Andros Townsend dengan Moussa Dembele di menit 30 guna memadatkan lini tengah dan mengimbangi lini tengah United.

Rooney! Tiga menit berselang, United kembali mencetak gol. Kapten tim mengambil bola blunder dari Nabil Bentaleb dan melewati tiga pemain, sebelum menceploskan bola melewati Hugo Lloris. 3-0 United kian menjauh.

Spurs bermain tidak seperti biasanya dan kesulitan membendung serangan United. Pola serangan yang dibangun pun cenderung mudah dipatahkan tim tuan rumah, alhasil skor 3-0 untuk United mengakhiri babak pertama.

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement