MUNICH – Pihak Borussia Dortmund mengonfirmasi kepergian salah satu pemain andalannya, Mario Gotze ke Bayern Munich. Itu artinya, musim depan, pemain yang berposisi sebagai gelandang serang itu akan membela sang rival.
Kabar ini cukup mencengangkan banyak kalangan, pasalnya Bayern terkesan kalem dalam melakukan pendekatan dengan Gotze. Seperti diketahui bahwa sejauh ini Barcelona, Real Madrid, Chelsea, serta duo Manchester-lah yang secara terang-terangan ingin membawanya keluar dari Signal Iduna Park.
Hal tersebut langsung dikonfirmasi oleh CEO Dortmund, Hans-Joachim Watzke. Kepergian bintang masa depan Jerman itu juga disesali oleh pihak klub.
“Kami jelas kecewa tak terkira, namun menekankan bahwa kedua belah pihak, Mario (Gotze) dan penasihatnya telah sepakat menebus klausa kontraknya,” kata Hans-Joachim Watzke, seperti dilansir Guardian, Selasa (23/4/2013).
Demi mendatangkan pemain bertipikal versatile itu ke Allianz Arena, kubu Munich kabarnya harus menembus release clause Götze yang mencapai angka 37 juta euro atau sekira Rp470 miliar.
Pemain berusia 20 tahun itu mengawali kariernya di SC Ronsberg itu bergabung di tim senior Dortmund pada musim 2009, usai menghabiskan delapan musim di tim yunior. Bersama Dortmund, Götze berhasil merengkuh tiga gelar juara, dua mahkota Bundesliga (2010–11, 2011–12), dan DFB Pokal (2011-12).
Klik di sini untuk update berita bola
(Rintani Mundari)