5 Calon Peraih Trofi Ballon dOr 2025, Nomor 1 Mohamed Salah Tanpa Pesaing?

Ramdani Bur, Jurnalis
Kamis 31 Juli 2025 15:55 WIB
Pemenang Ballon dOr 2025 akan diumumkan pada 22 September 2025. (Foto: L'Equipe)
Share :

3. Ousmane Dembele (PSG/Prancis)

Ousmane Dembele menggila bersama PSG di musim 2024-2025. winger asal Prancis ini mengemas 35 gol dan 16 assist dari 53 penampilan di seluruh kompetisi bersama PSG.

Berkat gol dan assist dari Dembele, PSG meraih treble winner, yakni menjadi juara Liga Prancis, Piala Prancis dan Liga Champions. Melihat kondisi sekarang, Ousmane Dembele paling layak mengangkat trofi Bola Emas.

4. Lamine Yamal (Barcelona/Spanyol)

Lamine Yamal mencetak sembilan gol dan 15 assist dari 35 laga Liga Spanyol 2024-2025. Sementara di Copa del Rey 2024-2025, ia mencetak dua gol dan enam assist dari lima pertandingan.

Berkat gol dan assist dari pemain berdarah Maroko ini, Barcelona juara Liga Spanyol dan Copa del Rey. Sayangnya Barcelona gagal Berjaya di Liga Champions 2024-2025 karena kalah dari Inter Milan di semifinal

5. Raphinha (Barcelona/Brasil)

Secara statistik, Raphinha lebih mentereng ketimbang Lamine Yamal. Dari 57 pertandingan di semua kompetisi bersama Barcelona, winger asal Brasil ini mengemas 34 gol dan 25 assist.

Seperti Lamine Yamal, Raphinha juga berkontribusi atas gelar juara Liga Spanyol dan Copa del Rey 2025-2026 yang disabet Barcelona. Namun, berharap melihat Raphinha memenangkan trofi Ballon dOr 2025 peluangnya sangat kecil.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya