BANDUNG – Jatah libur Idul Fitri 1445 Hijriah bagi skuad Persib Bandung resmi berakhir. Tim lalu boyongan terbang ke Bali untuk menatap lanjutan Liga 1 2023-2024.
Persib akan menjalani laga ke-31 Liga 1 2023-2024 melawan Persita Tangerang di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. Duel itu dijadwalkan berlangsung Senin 15 April 2024 pukul 15.00 WIB.
Pelatih Bojan Hodak mengaku tidak bisa memboyong seluruh pemainnya ke Bali. Ia hanya memilih anak asuhnya yang siap untuk bisa menghadapi Persita.
“Memang waktu dua hari (persiapan) tidak membuat mereka berada dalam kondisi paling tajam setelah libur tiga hari. Tapi menurut saya besok mereka akan mulai kembali ke level top,” kata Hodak, Sabtu (13/4/2024).
Sejauh ini, lanjutnya, para pemain Persib dalam kondisi yang baik meski baru mendapatkan jatah libur selama tiga hari. Namun, beberapa di antara pemain masih dalam pemulihan.
“Stefano (Beltrame) masih sedikit merasakan nyeri sehingga kemungkinan dia belum siap untuk laga ini. Beckham juga tentu belum siap karena dia hari ini baru melakukan latihan ringan,” kata Hodak.
“Mungkin dia masih butuh satu pekan lagi, mungkin setelah Persebaya dan mungkin juga setelah Borneo, kita akan lihat,” tukas pria asal Kroasia itu.
Namun, Hodak tidak mempermasalahkannya. Sebab, ia memiliki banyak pemain yang siap menggantikan posisi yang ditinggalkan Beltrame mau pun Beckham saat menghadapi Persita.
Berikut Daftar Pemain Persib Bandung yang Dibawa ke Bali:
Kevin Ray Mendoza, Teja Paku Alam (kiper); Rezaldi Hehanussa, Nick Kuipers, Alberto Rodriguez, Victor Igbonefo, Achmad Jufriyanto, Edo Febriansah, Zalnando, Henhen Herdiana (belakang); Abdul Aziz, Dedi Kusnandar, Ryan Kurnia, Adzikry, Rachmat Irianto, Ezra Walian (tengah); Ferdiansyah, Ciro Alves, David da Silva (depan)
(Wikanto Arungbudoyo)