Kena Larangan Transfer Pemain dari FIFA, Persija Jakarta Bakal Lakukan Ini untuk Terhindar dari Sanksi

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Rabu 03 April 2024 09:31 WIB
Persija Jakarta bergerak cepat untuk mengatasi permasalahan hukuman dari FIFA terkait larangan aktif di bursa transfer. (Foto: Media Persija)
Share :

JAKARTA – Kejutan datang dari klub Liga 1 2023-2024, yakni Persija Jakarta yang terkena hukuman dari FIFA terkait larangan transfer pemain selama tiga periode. Menanggapi permasalahan itu, Persija pun siap menyelesaikan segala masalahnya agar terhindar dari sanksi tersebut.

Menurut pemaparan Direktur Utama Persija, Ambono Janurianto, pihaknya siap menyelesaikan segala hal agar terbebas dari ancaman sanksi Registration Bans. Menurut Ambono, Persija masuk ke dalam salah satu dari lima klub di Liga Indonesia dihukum FIFA karena adanya kewajiban timnya yang belum diselesaikan saat mendatangkan pemain baru di awal musim ini.

Untuk itu, Persija akan berkoordinasi dengan sejumlah klub asal pemain yang mereka datangkan di musim ini. Ambono yakin jika masalah itu bisa diselesaikan, maka Persija bisa terbebas dari sanksi FIFA.

“Kami akan menyelesaikan kewajiban dengan klub terkait dalam waktu dekat sebelum bursa transfer baru dibuka,” ujar Ambono, berdasarkan rilis dari Persija yang diterima Okezone, Rabu (3/4/2024).

Ambono menambahkan bahwa larangan tersebut diharapkan segera dapat dicabut setelah ada kesepakatan dengan klub asal pemain yang didatangkan Persija dan seluruh kewajiban diselesaikan. Ambono memastikan semua itu dilakukan karena Persija tak mau tinggal diam dalam menyikapi kabar sanksi FIFA berupa larangan merekrut pemain maksimal tiga periode bursa transfer.

Sebelumnya, FIFA memang mengumumkan akan menghukum empat klub Indonesia, termasuk Persija Jakarta. Mereka dilarang untuk melakukan transfer pemain dalam tiga periode pendaftaran ke depan!

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya