Momen Haru Cristiano Ronaldo Tak Ingin Diganti hingga Harus Menahan Sakit karena Cedera saat Lawan Al Riyadh

Cahyo Yulianto, Jurnalis
Selasa 12 Desember 2023 04:20 WIB
Cristiano Ronaldo jadi sorotan ketika Al Nassr menghadapi Al Riyadh (Foto: REUTERS)
Share :

MOMEN haru Cristiano Ronaldo yang tak ingin diganti meski harus menahan sakit karena cedera saat lawan Al Riyadh menjadi sorotan.

Bertanding di Al Awwal Park Stadium, Sabtu, 9 Desember 2023 dini hari WIB, Al Nassr menjamu tim asal Riyadh, Al Riyadh. Pada laga ini, Al Nassr turun dengan skuad penuh termasuk memainkan megabintang mereka, Cristiano Ronaldo.

Sebagai informasi, pertandingan Al Nassr melawan Al Riyadh ini merupakan pertandingan ke-1200 Ronaldo sepanjang kariernya. Hebatnya lagi, penampilan Ronaldo di laga ini sangat apik.

Pemain asal Portugal itu menjadi pembuka pesta gol Al Nassr di laga ini. Berada bebas di dalam kotak penalti, Cristiano Ronaldo sukses menyambut umpan lambung Sadio Mane dengan sebuah sontekan.

Kemudian di masa injury time babak kedua, dirinya memberikan assist yang cantik pada Otavio yang menjadi pengganda keunggulan Al Nassr atas Al Riyadh.

Di babak kedua, Al Nassr kembali menambah pundi-pundi gol Talisca. Sayang, Al Riyadh kemudian sedikit memperkecil ketertinggalan setelah Andre Gray menjebol gawang Al Nassr. Meski begitu, Al Nassr tetap menang besar 4-1 setelah Talisca kembali mencetak gol di akhir pertandingan.

Terlepas dari itu, sebuah momen haru terjadi pada menit ke-81. Saat itu, Cristiano Ronaldo harus menahan sakit setelah menerima tekel keras dari salah satu pemain Al Riyadh. Tekel itu bahkan langsung membuat Ronaldo terkapar seketika di lapangan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya