Pada laman Sofascore, Hermann diberi rating 8,6. Ink merupakan angka tertinggi untuk pemain yang tampil di laga tersebut.
Selain mencetak satu gol dan assist, performa Hermann di laga ini memang amat gila. Tercatat dia berhasil mencatat akurasi operan sukses sebanyak 86 persen.
Hermann juga mencatat dua umpan kunci di laga ini. Tak ayal, sang pelatih, Christian Wuck terus memainkannya selama 90 menit penuh.
Hermann akan kembali beraksi membela Jerman U-17 di partai perempatfinal. Timnya akan ditantang Spanyol U-17 pada laga yang akan berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS) pada Jumat 24 November 2023.
(Djanti Virantika)