3. Akhan Kaka – Indonesia
Sebagai tuan rumah, Indonesia juga memiliki pemain muda berbahaya dalam diri Arkhan Kaka. Di usianya yang belum genap 16 tahun, Arkhan Kaka telah mencicipi debut bersama tim utama Persis Solo di Liga 1 Indonesia.
Dengan postur tubuh 188 cm, insting tajam seorang penyerang, dan juga kecepatan yang dimiliki, Arkhan Kaka menjadi striker andalan Timnas Indonesia U-17 untuk menghadapi lawan-lawannya. Dia siap menghadapi lawan-lawan di Grup A, yakni Ekuador, Panama, dan juga Maroko.
2. Ryunosuke Sato – Jepang
Jepang juga memiliki pemain muda bertalenta, yakni Ryunosuke Sato. Pemain berposisi nomor 10 ini disebut-sebut mirip dengan legenda Timnas Jepang, Hidetoshi Nakata.
Dalam setiap pertandingan, pemain FC Tokyo U-18 ini selalu menampilkan pergerakan yang elegan dan efektif. Hal ini jelas membuatnya akan menjadi ancaman tim-tim di Piala Dunia U-17 2023.