5 Penyerang yang Bisa Gantikan Posisi Dimas Drajad di Laga Timnas Indonesia vs Turkmenistan, Nomor 1 Pemain Lokal Tersubur!

Ramdani Bur, Jurnalis
Senin 04 September 2023 09:55 WIB
Berikut 5 penyerang yang bisa gantikan posisi Dimas Drajad di laga Timnas Indonesia vs Turkmenistan. (Foto: Instagram/@pssi)
Share :

SEBANYAK 5 penyerang yang bisa menggantikan posisi Dimas Drajad di laga Timnas Indonesia vs Turkmenistan akan diulas Okezone. Timnas Indonesia akan menjajal kekuatan Turkmenistan di Stadion Gelora Bung Tomo pada Jumat, 8 September 2023.

Sayangnya beberapa hari jelang pertandingan, penyerang Timnas Indonesia Dimas Drajad mengalami cedera. Ketiadaan Dimas Drajad membuat Shin Tae-yong harus memanggil nama lain atau mengoptimalkan pemain yang ada. Lantas, siapa saja pemain yang bisa menggantikan Dimas Drajad?

Berikut 5 penyerang yang bisa gantikan Dimas Drajad di laga Timnas Indonesia vs Turkmenistan:

5. Ricky Cawor (PSS Sleman)


Dalam daftar 27 pemain yang sudah dipanggil Shin Tae-yong untuk laga Timnas Indonesia vs Turkmenistan, tidak terdapat nama Ricky Cawor. Padahal, eks penyerang Persija Jakarta ini tampil garang bersama PSS Sleman musim ini.

Dari 10 pertandingan di Liga 1 2023-2024, Ricky Cawor mengemas empat gol. Karena itu, ada peluang bagi penyerang 25 tahun ini dipanggil Shin Tae-yong untuk menggantikan posisi Dimas Drajad.

4. Ilija Spasojevic (Bali United)


Sama seperti Ricky Cawor, Ilija Spasojevic telah mengemas empat gol dari 10 penampilan bareng Bali United di Liga 1 2023-2024. Pencapaian itu lebih baik ketimbang tiga penyerang yang dipanggil Shin Tae-yong untuk laga kontra Turkmenistan, yakni Aji Kusuma (Persija Jakarta), Dendy Sulistyawan (Bhayangkara FC) dan Dimas Drajad (Persikabo 1973).

Sekadar diketahui, tiga nama di atas kompak belum mencetak gol di Liga 1 2023-2024. Dendy Sulistyawan yang paling parah karena telah mencatatkan 11 penampilan musim ini, tapi sama sekali belum mencetak gol.

3. Ezra Walian (Persib Bandung)

Kelar Piala AFF 2020, Shin Tae-yong tak pernah lagi memanggil Ezra Walian. Sekarang, Ezra Walian yang berstatus pemain andalan Persib Bandung bisa dijajal Shin Tae-yong untuk mengisi lini depan Timnas Indonesia.

Jika mendapat suplai maksimal, Ezra Walian dipercaya dapat menyelesaikan semua peluang menjadi gol. Kebetulan di FIFA Matchday September 2023, dua fullback Timnas Indonesia dikenal memiliki umpan silang mematikan, yakni Shayne Pattynama dan Sandy Walsh.

2. Yandi Sofyan (Persikabo 1973)

Meski statusnya pelapis Dimas Drajad di Persikabo 1973, koleksi gol Yandi Sofyan lebih banyak ketimbang sang rekan. Di Liga 1 2023-2024, Yandi Sofyan telah mengemas empat gol dari sembilan pertandingan.

Terbaru, Yandi Sofyan mencetak satu-satunya gol Persikabo 1973 saat bermain 1-1 kontra Dewa United pada Minggu, 3 September 2023 sore WIB. Dalam laga tersebut, Yandi Sofyan baru masuk di pengujung babak pertama menggantikan Dimas Drajad yang cedera.

1. Stefano Lilipaly (Borneo FC)

Di posisi puncak ada Stefano Liliapaly. Stefano Liliapaly sejatinya masuk ke dalam daftar 27 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk laga Timnas Indonesia kontra Turkmenistan.

Namun, khusus untuk laga kontra Turkmenistan, Stefano Lilipaly dapat diandalkan untuk mentas sebagai penyerang tengah, mengingat yang bersangkutan sedang tajam-tajamnya di Liga 1 2023-2024.

Biasa mentas sebagai winger kiri (bisa juga dipentaskan sebagai penyerang tengah), Stefano Liliapaly telah mencetak lima gol dari 11 pertandingan. Koleksi lima gol membuat Stefano Liliapaly tercatat sebagai pemain lokal tersubur di Liga 1 2023-2024.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya