Rekor buruk kedua yang berhasil dipecahkan Thomas Doll yakni membawa Persija Jakarta menang 1-0 atas Barito Putera di Stadion Demang Lehman. Macan Kemayoran terakhir kali meraih kemenangan di kandang Barito Putera pada 2014 lalu.
Berikutnya, rekor ketiga yang berhasil dipecahkan Thomas Doll yakni mengantarkan Persija Jakarta meraih lima kemenangan beruntun untuk pertama kalinya sepanjang berkompetisi di kasta tertinggi sepakbola Tanah Air. Lima kemenangan beruntun itu diraih ketika mengalahkan RANS Nusantara FC (3-0), Persita Tangerang (1-0), Arema FC (1-0), Bhayangkara FC (2-1), Barito Putera (1-0).
Rekor teranyar yang mampu dipecahkan Thomas Doll yakni mengalahkan Persebaya Surabaya 1-0 di Stadion Joko Samudro, Gresik. Sebelumnya, Persija Jakarta terakhir kali menang di kandang Persebaya Surabaya pada 2018 lalu.
(Dimas Khaidar)