Sir Alex Ferguson Sanjung Jurgen Klopp Jelang Laga Liverpool vs Chelsea di Liga Inggris 2022-2023

Maulana Yusuf, Jurnalis
Sabtu 21 Januari 2023 18:20 WIB
Jurgen Klopp dapat sanjungan dari Sir Alex Ferguson jelang laga Liverpool vs Chelsea (Foto: Reuters)
Share :

"Saya senang menyambut Jurgen Klopp ke klub (tiga klub) 1000 (pertandingan)," ungkap Alex Ferguson, dilansir dari Goal International, Sabtu (21/1/2023).

Sebetulnya, Jurgen Klopp masih tertinggal jauh dari Sir Alex Ferguson yang mengemas 2.062 pertandingan. Akan tetapi, Alex Ferguson memuji setinggi langit pelatih berkebangsaan Jerman itu atas 1.000 pertandingan dengan telah meraih prestasi yang mengesankan.

"Jurgen tidak diragukan lagi adalah salah satu manajer paling berbakat di dunia sepak bola dan dedikasi serta semangat yang dibawa Jurgen ke peran tersebut menginspirasi siapa pun yang bercita-cita untuk berkarir di manajemen sepak bola," ujar Alex Ferguson.

"Banyak trofi yang telah dia menangkan dalam kariernya, termasuk dalam beberapa tahun terakhir musim Liga Champions dan Liga Inggirs dengan Liverpool, mengkonfirmasi statusnya di antara elit sepakbola," terangnya, menambahkan.

Jurgen Klopp bergabung dengan Liverpool pada 2015. Ia berhasil memenangkan sejumlah trofi. Di antaranya, Liga Inggris, Piala FA, Liga Champions, dan Piala Dunia Antarklub.

(Hakiki Tertiari )

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya