Namun, lanjut Conte, ia tak menerima gawang timnya harus kebobolan empat gol sekaligus di babak kedua. Sebab, hal itu tak pernah terjadi selama ia menukangi The Lilywhites dalam kurun waktu 45 menit. Sebab itu, Conte murka terhadap para pemainnya yang tampil kurang maksimal di babak kedua.
"Tapi, kebobolan empat gol bukanlah hal yang biasa. Ini adalah pertama kalinya bagi tim ini hal ini terjadi. Biasanya tim saya tidak pernah kebobolan empat gol, apalagi hanya dalam waktu 45 menit. Dalam aspek ini, saya kecewa," tegasnya.
“Sebaliknya, kami sedikit kurang beruntung, karena ketika hasilnya 2-2, kami memiliki peluang besar untuk mencetak gol. Saya yakin jika kami unggul 3-2, situasinya berubah total dan situasi mental berubah total karena kepercayaan kami akan naik lagi, dan rasa frustrasi untuk City bisa sangat besar," tandasnya.
Pada laga berikutnya di Liga Inggris 2022-2023, Tottenham Hotspur bakal menghadapi Fulham. Laga itu akan dihelat di Craven Cottage pada Selasa 24 Januari 2023 dini hari WIB.
(Reinaldy Darius)