Kisah Chilavert Mantan Kiper yang Hampir Cetak Gol di Piala Dunia 1998 dan Sekarang Jadi Capres Paraguay

Asthesia Dhea Cantika, Jurnalis
Rabu 09 November 2022 16:40 WIB
Berikut kisah Chilavert mantan kiper yang hampir cetak gol di Piala Dunia 1998 (Foto: Transfermarkt)
Share :

KISAH Chilavert mantan kiper yang hampir cetak gol di Piala Dunia 1998 dan sekarang jadi Capres Paraguay menarik untuk diulas. Para penggemar sepakbola pasti sudah tak asing dengan kiper Paraguay satu ini.

Ya, Jose Luis Chilavert termasuk kiper yang tak hanya menjaga gawang, namun berhasil mencetak gol. Selama 74 pertandingan bersama Timnas Paraguay, mantan kiper Real Zaragoza ini berhasil mencetak 8 gol.

Ia bahkan pernah hampir mencetak gol saat melawan Bulgaria di fase Grup D Piala Dunia 1998. Kala itu, Chilavert mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol saat timnya mendapat hadiah tendangan bebas pada menit ke-72.

Sayangnya, tembakannya masih membentur mistar gawang. Alhasil, ia gagal mencetak gol untuk Timnas Paraguay melalui tembakan bebas. Enam tahun setelah kejadian itu, Chilavert pun memutuskan untung gantung sepatu.

Namanya pun masih dikenang sampai saat ini sebagai kiper yang punya naluri mencetak gol. Akan tetapi, setelah pensiun tak banyak yang mengetahui kabar Chilavert. Lantas, seperti apa kabarnya sekarang?

Berikut kisah Chilavert mantan kiper yang hampir cetak gol di Piala Dunia 1998

Banting setir ke dunia politik

Setelah gantung sepatu pada 2004, Chilavert diketahui kini banting setir ke dunia politik. Ia bahkan tak lagi sebagai politikus biasa.

Pria 57 tahun itu diketahui maju dalam bursa calon pemilihan Presiden Paraguay 2023-2028. Ia maju menantang petahana, Mario Abdo Benitez.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya