5 Negara yang Miliki Peringkat FIFA Tertinggi di Piala Dunia 2022, Nomor 1 Pemegang Trofi Terbanyak!

Destriana Indria Pamungkas, Jurnalis
Rabu 02 November 2022 13:53 WIB
Timnas Inggris, satu dari lima negara yang miliki ranking FIFA tertinggi. (Foto: REUTERS)
Share :

SEBANYAK 5 Negara yang miliki peringkat FIFA tertinggi di Piala Dunia 2022 akan menjadi pembahasan yang menarik. Turnamen akbar sepakbola empat tahunan ini segera berlangsung.

Piala Dunia 2022 dijadwalkan dilaksanakan digelar di Qatar pada 20 November hingga 18 Desember 2022 dengan menghadirkan 32 tim. Dari banyaknya tim yang akan berlaga, tim-tim mana saja yang menempati ranking FIFA tertinggi?

Berikut 5 Negara yang Miliki Peringkat FIFA Tertinggi di Piala Dunia 2022:

5. Inggris - 1728,47 poin


Timnas Inggris akan diperkuat Harry Kane dan kawan-kawan di Piala Dunia 2022. Tim yang saat ini dikomando Gareth Southgate ini menduduki peringkat lima dunia dengan total skor 1728,47 poin.

Di Fase Grup Piala Dunia 2022, Timnas Inggris akan melawan Iran, Wales, dan Amerika serikat. Jika tidak ada aral melintang, Inggris bakal melibas tim-tim di atas.

4. Prancis - 1759,78 poin


Peraih trofi Piala Dunia 2018 ini tentu tidak bisa dianggap remeh. Skuad asuhan Didier Deschamps ini menduduki ranking empat dunia dengan skor 1759,78 poin.

Tentunya, Karim Benzema dan kolega datang ke Qatar untuk misi mempertahankan gelar. Timnas Prancis sendiri akan melawan Australia, Denmark, dan Tunisia di Grup D.

3. Argentina - 1773,88 poin


Rival dari Brasil ini menempati peringkat tiga dunia dengan torehan 1773,88 poin. Bukan hal sulit bagi Argentina tampil apik di Piala Dunia 2022. Terbukti Argentina merupakan juara Copa America 2021 dan tak terkalahkan dalam 35 pertandingan terakhir.

Di fase grup, Argentina akan berhadapan dengan Arab Saudi, Meksiko, dan Polandia di Grup C. Argentina merupakan kandidat kuat juara Piala Dunia 2022.

2. Belgia - 1816,71 poin


Tim yang diperkuat Kevin De Bruyne ini bertengger di ranking kedua FIFA dengan skor 1816,71 poin. Meski belum pernah meraih trofi Piala Dunia, kekuatan Belgia tidak boleh diragukan.

Di Piala Dunia 2018, Belgia melesat ke semifinal sebelum dikalahkan Prancis. Tak heran kini Belgia diunggulkan dan diprediksi lolos fase grup dengan mudah. Belgia tergabung di Grup F bersama Kanada, Maroko, dan Kroasia.

1. Brasil - 1841,3 poin


Brasil merupakan negara tersukses sepanjang sejarah Piala Dunia. Pasalnya, negara ini telah mengoleksi lima trofi Piala Dunia yang dimenanngkan pada 1958, 1962, 1970, 1994 dan 2002.

Karena itu, bukan hal mustahil jika di edisi 2022 ini Brasil bisa meraih kembali trofi tersebut. Selain dihuni pemain-pemain brilian, Brasil juga ditangani pelatih jempolan atas nama Tite.

Di Piala Dunia 2022, Brasil tergabung di Grup G bersama Serbia, Swiss dan Kamerun. Jadi, sanggup memenangkan trofi Piala Dunia lagi, Brasil?

(Ramdani Bur)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya