Ronaldo Kwateh Pakai Topeng saat Jalani TC Timnas Indonesia U-19, Ini Penyebabnya!

Ilham Sigit Pratama, Jurnalis
Rabu 31 Agustus 2022 16:35 WIB
Ronaldo Kwateh pakai topeng saat jalani TC Timnas Indonesia U-19. (Foto: PSSI)
Share :

JAKARTA – Bintang Timnas Indonesia U-19, Ronaldo Kwateh, mengenakan topeng saat menjalani pemusatan latihan (TC). Tampil tidak biasa, pemain Madura United itu pun membeberkan penyebabnya mengenakan topeng dalam TC Timnas Indonesia U-19 itu.

Sekadar diketahui, Ronaldo mengalami cedera hidung ketika berlaga di Piala AFF U-19 2022. Cedera hidung itu diderita Ronaldo kala Timnas Indonesia U-19 menghadapi Myanmar U-19 di babak penyisihan grup.

BACA JUGA: Pemain Keturunan Indonesia Bicara Kekurangan Timnas Indonesia U-19 Jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023

Ronaldo kemudian menjalani operasi RS Royal Progres, Danau Sunter. Operasi tersebut pun berjalan dengan lancar.

BACA JUGA: Penyebab Media Vietnam Sebut Shin Tae-yong Bakal Tendang 3 Bintang Timnas Indonesia U-19 Jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023

Kini, cedera hidungnya berangsur membaik. Namun, hidungnya masih harus dilindungi agar cederanya tidak kembali kambuh ketika berbenturan atau duel satu lawan satu.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya